Home > General > √12 Cara Transfer Uang Lewat Indomaret, Syarat + Biaya

√12 Cara Transfer Uang Lewat Indomaret, Syarat + Biaya

October 27, 2021

√12 Cara Transfer Uang Lewat Indomaret, Syarat + Biaya
WhatsApp Facebook Twitter

Memiliki rekening bank memang bisa mempermudah kita dalam melakukan berbagai transaksi keuangan. Namun ternyata dijaman milenial saat ini masih ada beberapa orang yang ternyata belum memiliki rekening. Sehingga mau transfer pun kesulitan. Eits tunggu dulu, itu mungkin dulu sekarang beda cerita. Mengirim uang sekarang bisa dilakukan dengan cara transfer uang lewat Indomaret, tanpa pake no rekening bank.

Jadi buat kamu yang belum punya nomor rekening atau tabungan di bank, tidak usah khawatir karena sekarang bisa mengirim uang tanpa nomor rekening yaitu lewat Indomaret. Prosesnya pun tidak memakan waktu lama dan sangat mudah sekali, bahkan bisa dilakukan kapan pun dan darimanapun. Apalagi sekarang ini, Indomaret sudah ada di mana - mana jadi kamu bebas transfer uang darimanapun dan kapan pun.

Saya sendiri menulis artikel ini berdasarkan pengalaman saya kemarin. Ketika saya mau transfer, mesin ATM nya terjadi gangguan. Kebetulan ATM tersebut berada di dalam toko Indomaret. Pas saya lagi ngedumel disitu ada pegawai Indomaret yang ngasih tahu bahwa di Indomaret bisa transfer uang tanpa rekening. Wah saya senang sekali, langsung saja saya ke kasir dan memang benar, ternyata bisa transfer uang dari sana. Saya bego juga ya haha.

Apa Saja Syarat Transfer Uang Lewat Indomaret?

Nah, bagi kamu yang memang mau melakukan pengiriman uang lewat Indomaret sebaiknya kamu paham dulu syarat - syaratnya terlebih dahulu. Syaratnya cukup mudah, diantara-Nya:

  1. Kamu harus memiliki kartu identitas yang jelas seperti KTP, SIM atau Pasport.
  2. Memiliki No. Handphone yang masih aktif.
  3. Biaya administrasi.
  4. Memiliki uang yang mau di transfer hehe ( jelas ).

Bagaimana Cara Transfer Uang Lewat Indomaret?

cara transfer uang lewat Indomaret

Setelah kamu mengetahui persyaratannya  sekarang tinggal kamu lakukan cara transfernya. Cara transfer uang lewat Indomaret cukup mudah, kamu ikuti saja langkah - langkah berikut ini:

  1. Bawa persyaratan yang telah dipersiapkan sebelumnya.
  2. Kunjungi Indimart terdekat.
  3. Temuin si mbak atau mas kasir Indomaretnya.
  4. Sebutkan maksud tujuan kamu mau transfer uang tunai.
  5. Tunjukan kartu identitas ( KTP, SIM, Pasport ) yang kamu bawa tadi.
  6. Berikan nomor handphone kamu sebagai pengirim.
  7. Berikan juga nomor handphone penerima transfer ( no HP tujuan transfer ) hati - hati jangan salah.
  8. Berikan uang transfer dan biaya administrasinya.
  9. Tunggu proses transfer.
  10. Setelah proses transfer selesai, kamu akan menerima SMS dari DOMPETKU berupa nomor kode.
  11. Kamu harus segera kirimkan nomor kode tersebut ke nomor HP tujuan transfer tadi agar uangnya segera dicairkan.
  12. Namun jika kamu belum terima juga, bahkan setelah ditunggu lama. Kamu bisa kirim saja foto resi transfernya.

Bagaimana Cara Mengambil Uang Transferan Di Indomaret?

Setelah kamu transfer sejumlah uang ke nomor tujuan tadi, sekarang tugas si penerima mengambil uangnya.

  1. Setelah menerima kode transfer, si penerima kunjungi Indomaret terdekat.
  2. Setelah sampai di sana temuin si mbak atau mas kasirnya dan bilang mau ambil uang transferan.
  3. Tunjukan kode atau bukti transfernya.
  4. Tunggu proses pencairan selesai.

Berapa Biaya Transfer Uang Lewat Indomaret?

Biaya transfer uang lewat Indomaret sangat murah sekali bahkan lebih murah dari pada transfer dari Bank loh. Kamu cukup bayar Rp. 2500 ( dua ribu lima ratus ) saja untuk setiap transaksinya, cukup murah bukan?.

Nomor Apa yang Bisa Digunakan Untuk Transfer di Indomaret?

Ini mungkin masih menjadi titik kelemahannya. Karena tidak semua nomor handphone bisa digunakan untuk transfer di Indomaret. Karena Indomaret saat ini bisa melakukan transfer tanpa nomor rekening berkat kerjasamanya dengan Indosat. Jadi cara transfer uang lewat Indomaret ini baru bisa menggunakan nomor Indosat saja.

Amankah Transfer Uang dari Indomaret?

Jika kamu yang baru pertama kali akan melakukan transfer dari Indomaret, mungkin akan sedikit merasa ragu dan takut. Tapi kamu tenang saja, transfer uang lewat Indomaret sangat aman sekali.

Tapi dengan catatan selama kamu tidak salah memberikan nomor telepon tujuan transfer, selama kamu tidak memberikan kode transfer atau nomor resi transfer kepada orang lain. Maka uang kamu yang di transfer dari Indomaret pun akan aman. Tapi sebaliknya jika kamu salah memberikan nomor tujuan transfer atau kamu berikan resi dan nomor kode transfernya ke pihak lain yang tidak bertanggung jawab, saya tidak berani jamin uang kamu akan aman.

Apa Kelebihan Cara Transfer Uang Lewat Indomaret?

Berbeda dari cara transfer uang dari BRI ataupun cara - cara transfer pada umumnya cara transfer uang lewat Indomaret ini terbilang lebih mudah  dan lebih simpel. Nah berikut ini beberapa kelebihan transfer uang lewat Indomaret:

  1. Tidak perlu mengantre lama.
  2. Tidak butuh nomor antrean kaya di Bank.
  3. Tidak perlu mengisi formulir transfer.
  4. Lebih cepat.
  5. Lebih murah.

Nah itulah tips cara transfer uang lewat Indomaret.  Mudah-mudahan ini bisa menjadi solusi bagi kamu yang sedang mencari informasi cara  transfer uang tanpa rekening bank. Bila ada materi yang belum dipahami silahkan komen di bawah atau hubungi kontak admin.

Jangan lupa juga like dan share ke Facebook, twitter atau G+ siapa tahu di sana masih ada teman kamu yang belum paham mengenai bagaimana transfer uang tunai lewat Indomaret.

General

Relate